Cara Hidupkan Hotspot di Iphone

Cara Hidupkan Hotspot di Iphone

Setiap smartphone sudah dilengkapi yang namanya fitur hotspot. Nah, dengan adanya fitur ini kamu berkesempatan untuk membagikan koneksi internet seluler dari iPhone ke perangkat lainnya. Namun fitur hotspot iPhone sering kali mengalami gangguan. Tenang saja, kali ini akan dijelaskan mengenai cara hidupkan hotspot di iPhone dengan mudah.

Personal hotspot iPhone sering mengalami gangguan seperti tiba-tiba tidak berfungsi, hilang, dan lainnya. Kalau sudah demikian, fitur hotspot tidak bisa digunakan untuk berbagi internet atau tethering wifi. Kalau ada masalah tersebut, tentu sangatlah mengganggu.

Fitur hotspot sangat bermanfaat bagi orang disekitar yang membutuhkan kuota internet. Sebagai perangkat canggih, iphone lebih stabil dalam menangkap sinyal sehingga akan lebih baik untuk berbagai hotspot ke perangkat lain.

Sebenarnya cara untuk menghidupkan hotspot di iPhone itu tidak ribet. Sebelum membahas lebih lanjut bisa simak penjelasan ini sampai selesai.

Penyebab Fitur Hotspot Iphone Tidak Ada

Banyak pengguna ponsel iPhone yang merasa bingung saat fitur hotspot hilang sehingga tidak bisa digunakan. Bahkan muncul perintah untuk segera hubungi carrier untuk menghidupkan hotspot.

Jadi kamu jangan terlalu panik saat hotspot iPhone tidak bisa digunakan, karena bukan termasuk kerusakan pada ponsel iPhone. Kamu hanya butuh konfigurasi jaringan saja sehingga bisa menggunakan pada iOS terbaru. Nah, dengan demikian fitur hotspot bisa digunakan kembali.

Cara mengaktifkan hotspot iPhone secara umum itu cukup mudah, seperti langkah-langkah berikut ini :

  1. Silahkan langsung mencari fitur setting untuk memilih pengaturan yang ada
  2. Kemudian memilih opsi seluler
  3. Pastikan kamu memiliki kuota internet dengan mengaktifkan fitur paket data
  4. Setelah itu kamu bisa mengaktifkan hotspot pribadi dengan klik icon hotspot sampai berubah warna
  5. Hotspot pribadi di ponsel iPhone sudah aktif dan bisa digunakan

Fitur hotspot memang cukup bermanfaat untuk membagikan koneksi internet dengan menghubungkan perangkat lain tanpa harus menggunakan kata sandi. Namun kamu juga bisa memberi kata sandi agar tidak sembarangan orang bisa terhubung ke hotspot pribadi.

Mengingat untuk mengaktifkan hotspot pribadi ini kamu menggunakan kuota data. Jadi agar tidak sembarangan orang menggunakan jaringan internet, kamu bisa menggunakan kata sandi.

Baca Juga: Cara cek Nomor Seri Iphone

Cara Hidupkan Hotspot di Iphone yang Hilang

Cara Hidupkan Hotspot di Iphone yang Hilang

Bagi kamu yang mengalami masalah fitur hotspot di iPhone hilang, kamu tidak perlu terburu-buru ke tempat service. Sebenarnya keterbatasan dan ketidaktahuan pengguna iPhone bisa menjadi kendala dalam menemukan cara hidupkan hotspot di iPhone yang hilang.

Sebenarnya kamu bisa ikuti saja cara set up untuk hubungi contact carrier di ponsel iPhone. Nah, biar kamu tidak bingung lagi dalam menghidupkan hotspot iPhone, silahkan simak penjelasan berikut ini.

Reset network setting

Cara hidupkan hotspot di iPhone pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan reset network setting. Fitur hotspot hilang di iPhone bisa saja terjadi karena adanya masalah dalam pengaturan dalam mengendalikan akses perangkat pada Wi-Fi dan jaringan seluler.

Kesalahan tidak sengaja saat upgrade OS, bisa menyebabkan fitur hotspot tidak muncul. Nah, untuk mengatasi itu semua kamu tinggal mengembalikan ke pengaturan awal. Caranya cukup mudah :

  1. Mausk ke Menu Setting
  2. Silahkan memilih menu General dan langsung klik Reset
  3. Klik Reset Network Settings

Proses reset untuk mengembalikan pengaturan awal ini tidak akan menghapus semua data di perangkat.

Silahkan tunggu iPhone sedang restart dengan sendirinya. Setelah itu kamu bisa mengecek fitur hotspot dan mengaktifkannya.

Baca Juga: Cara Memindahkan Kontak dari Android Ke iPhone

Pengaturan APN

Cara kedua yang bisa kamu lakukan untuk menghidupkan hotspot adalah dengan menuju pengaturan APN (Access Point Name). Ada beberapa kasus di ponsel iPhone bahwa APN hotspot harus diisi secara manual. Jadi kamu harus mengisi APN untuk mengaktifkan hotspot iPhone.

Fitur hotspot iPhone selain digunakan untuk sesama perangkat iPhone, bisa digunakan untuk berbagai hotspot ke ponsel android. Nah, untuk mengaktifkannya kamu bisa ikuti langkah berikut ini :

  1. Menuju menu pengaturan iPhone
  2. Silahkan memilih menu cellular dan memilih klik cellular data network
  3. Silahkan mengisi APN, username, dan password sesuai dengan personal hotspot
  4. Setelah semua tahapan dilakukan, kamu bisa mencoba untuk mengaktifkan hotspot iPhone

Restart iPhone

Cara yang paling mudah untuk mengaktifkan fitur hotspot yang hilang adalah dengan restart iPhone. Cara ini merupakan cara sederhana untuk mengatasi berbagai masalah fitur hotspot hilang pada iPhone. Tinggal klik tombol home dan sleep bersama sampai muncul logo Apple di layar.

Baca Juga: Cara Mengisi Baterai iPhone Yang Benar

Itulah penjelasan mengenai beberapa cara hidupkan hotspot di iPhone yang hilang dengan mudah. Setelah fitur hotspot muncul kamu bisa berbagi internet ke perangkat lain, baik ke sesama iPhone atau Android. Jadi kamu tidak perlu khawatir lagi ketika fitur hotspot iPhone hilang, silahkan ikuti cara-cara diatas, dijamin berhasil.

 

 

 

Ai Konome Seseorang Nolep Akut dengan Intensitas Tinggi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *