Cara Menghubungkan HP ke Proyektor Dengan WiFi dan Kabel Data

Cara Menghubungkan HP ke Proyektor Dengan WiFi dan Kabel Data

Begini cara menghubungkan HP ke Proyektor dengan WiFi dan kabel data dengan mudah melalui dua metode yang akan kita jabarkan pada ulasan di bawah ini.

Proyektor merupakan salah satu perangkat keras yang dapat menampilkan gambar baik dari Laptop, PC, TV menjadi hologram. Ukuran besar kecilnya tampilan pada Proyektor dapat dilakukan menggunakan seberapa jauh Proyektor ke dinding atau kain.

Biasanya Proyektor banyak digunakan untuk presentasi, menonton film layar lebar dan masih banyak lainnya. Sehingga akan ada banyak pengguna HP yang ingin menyambungkan ke Proyektor guna dapat menonton dengan layar yang lebih lebar.

Beberapa langkah bagaimana cara menghubungkan HP ke Proyektor dengan WiFi dan kabel data bisa kamu lakukan dengan benar agar dapat tersambung dengan lancar.

Cara Menghubungkan HP ke Proyektor Dengan WiFi dan Kabel Data

Cara Menghubungkan HP ke Proyektor Dengan WiFi dan Kabel Data

Simak beberapa langkah cara menghubungkan HP ke Proyektor dengan WiFi dan kabel data berikut ini yang bisa kamu coba. Dan pastikan untuk menyimaknya hingga selesai.

Menggunakan Jaringan WiFi

Langkah pertama kamu bisa menggunakan jaringan WiFi namun dengan syarat kamu harus memanfaatkan perangkat tambahan. Misalnya Smart TV dan juga menggunakan Chromecast

Memanfaatkan Smart TV

Hampir semua SMart TV yang sudah ada saat ini memungkinkan dapat tersambung dengan HP melalui jaringan WiFi. Cara menyambungkannya sendiri terbilang mudah, jadi cara menyambung HP ke Smart TV akan kami skip disini.

Kamu hanya perlu melakukan mirroring dari HP ke Smart TV menggunakan jaringan WiFi, kemudian melalui Smart TV bisa disambungkan ke Proyektor menggunakan kabel HDMI.

Dengan cara ini kamu dapat menyambungkan HP ke Proyektor menggunakan jaringan WiFi dengan mudah.

Menggunakan Chromecast

Chromecast merupakan perangkat tambahan yang dibuat oleh Google, DImana perangkat ini mampu menyambungkan HP ke perangkat lain menggunakan WiFI.

Cara kerjanya sederhana, kamu hanya harus menghubungkan HP melalui Chromecast ke Proyektor.

Cara ini akan otomatis mengalihkan gambar dari HP ke Proyektor dengan mudah. Kamu bisa membeli Chrome dengan harga mulai dari Rp 300.000 hingga Rp 500.000.

Baca Juga: Cara Mengirim Pesan Lewat Jaringan Wifi Android Dengan Aplikasi

Menggunakan Kabel Data (Converter USB to HDMI)

Langkah kedua adalah menggunakan kabel data, dalam hal ini kita bisa menggunakan dua jenis kabel yang ada saat ini. Baik kabel data HP dengan bantuan converter, dan menggunakan kabel MHL.

Gunakan Converter USB to HDMI

Langkah yang kamu perlukan adalah dengan membeli Converter USB to HDMI yang sudah banyak tersedia di Online Shop.

Kamu hanya perlu menyambungkan HP dengan kabel data, dan dari kabel data ke Converter USB to HDMI, dan terakhir HDMI ke Proyektor.

Jika sudah terhubung maka Proyektor sudah akan menampilkan gambar dari perangkat HP kamu.

Gunakan Kabel MHL

MHL merupakan kabel khusus yang dimana merupakan gabungan dari Kabel data sekaligus Converter USB to HDMI seperti diatas. Namun kamu hanya menggunakan satu kabel saja yakni kabel MHL.

Dimana kabel MHL dapat menghubungkan kabel micro-USB dan kabel HDMI. Adapter ini sangat berguna bagi kamu yang ingin menyambungkan HP ke Proyektor.

Namun perlu kamu perhatikan adalah jenis kabel dari MHL ini, jika kamu menggunakan Type-C pastikan membeli kabel Proyektor dengan colokan Type-C juga.

Baca Juga: Cara Menghubungkan Kamera HP ke Laptop Dengan USB dan WiFi

Demikian diatas merupakan beberapa langkah metode bagaimana cara menghubungkan HP ke Proyektor dengan WiFi dan kabel data yang bisa kamu coba. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa di artikel lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *