Cara Menambah RAM Xiaomi Tanpa Root dengan Memory Extension

Cara Menambah RAM Xiaomi Tanpa Root dengan Memory Extension

Ini cara menambah RAM Xiaomi. Baru-baru ini Xiaomi sudah resmi merilis MIUI versi 12.5 yang mana didalamnya terdapat fitur menarik, kamu bisa menambah kapasitas RAM dengan fitur ini.

MIUI 12.5 merupakan sistem operasi Android 11, yang mana sudah di kustomisasi oleh XIaomi sehingga memiliki UI yang berbeda dengan Android pada umumnya.

Tak hanya itu saja, mereka juga menambah berbagai fitur yang menarik salah satunya adalah Memory Extension yang mana memungkinkan pengguna dapat menambah RAM dengan memori internal.

Fitur Memory Extension ini akan meminjam memori internal yang kosong dan kemudian akan menjadikannya sebagai RAM Virtual tambahan, sebagai contoh, kamu memiliki RAM 4 GB, dengan fitur ini kamu bisa mengubahnya hingga 6 GB.

Tentu saja, dengan menambah RAM akan meningkatkan kemampuan dari HP Xiaomi kamu, terutama dalam hal multitasking dan bermain game akan lebih lancar.

Namun perlu kamu perhatikan bahwa, fitur Memory Extension ini hanya cocok dengan memori jenis UFS 2.0, yang mana memiliki kecepatan tinggi yang cocok jika dijadikan sebagai RAM Virtual, walaupun begitu, fitur ini juga dapat digunakan oleh hampir semua jenis memori.

Nah bagi kamu yang memiliki smartphone dengan MIUI 12.5 berbasis Android 11, silahkan gunakan cara menambah RAM Xiaomi tanpa root berikut ini agar meningkatkan performa smartphone.

Cara Menambah RAM Xiaomi Tanpa Root dengan Memory Extension

Cara Menambah RAM Xiaomi Tanpa Root dengan Memory Extension
sumber gambar: gadgetren.com

Sebelum memulai cara menambah RAM Xiaomi, ada hal yang menjadi syarat agar fitur ini dapat berjalan lancar. Berikut ini beberapa hal yang harus kamu perhatikan.

  • Xiaomi harus terinstall MIUI 12.5
  • Memori Internal dengan teknologi UFS 2.0 atau diatasnya.
  • Memiliki ruang memori yang kosong.

Ketika syarat di atas harus terpenuhi, walaupun begitu smartphone keluaran terbaru memang sudah memiliki syarat diatas, hanya saja mungkin bagi kamu yang merupakan pengguna lama dan ingin mencobanya, perhatikan syarat diatas.

Nah langsung saja, berikut ini langkah-langkah tutorial cara menambah RAM Xiaomi. 

  • Pertama, silahkan buka menu Settings di Xiaomi kamu.
  • Kemudian scroll ke bawah, dan buka menu Additional Settings.
  • Setelah itu, pilih menu Memory Extension.
  • Selanjutnya, tekan tombol Toogle dan aktifkan fitur Memory Extension.
  • Setelah aktif, silahkan Restart HP Xiaomi kamu.
  • Selesai.

Setelah proses restart selesai, langka terakhir untuk memastikannya silahkan buka bagian RAM, untuk mengeceknya kamu bisa pergi ke menu Recent Apps, maka akan muncul jumlah RAM kamu dibagian bawah kiri.

Tutorial cara menambah RAM Xiaomi bisa dibilang sangat mudah, karena memang merupakan fitur bawaan Xiaomi, kamu juga tidak perlu untuk melakukan Root pada perangkat yang ingin ditambahkan RAM.

Walaupun begitu, bagi pengguna Xiaomi lama, yang harus kamu lakukan adalah dengan mengupdate versi MIUI terbaru yakni 12.5 keatas, untuk bawahnya tidak akan ada fitur ini.

Tak hanya Xiaomi saja, beberapa vendor smartphone lain juga sebenarnya memiliki fitur sama, hanya saja memiliki nama yang berbeda, misalnya seperti Oppo bernama Memory Expansion, Vivo kemudian Vivo bernama Extended RAM, hingga Samsung bernama RAM Plus.

Cara kerja fitur ini hanya akan bekerja jika RAM asli pada perangkat Xiaomi sudah habis, maka RAM tambahan pada fitur ini secara otomatis akan aktif, sehingga cukup efisien dalam menghandle multitasking yang berat.

Dengan fitur ini dijamin pekerjaan kamu ketika menggunakan smartphone baik itu membuka banyak aplikasi atau bermain game akan semakin lancar jika menggunakan fitur Memory Extension di Xiaomi.

Baca Juga: Cara Merekam Layar HP Xiaomi Dengan Suara Internal Tanpa Aplikasi

Demikian tutorial bagaimana cara menambah RAM Xiaomi tanpa root dan khususnya bagi kamu pengguna MIUI terbaru. Semoga saja dapat berguna dan bermanfaat ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *