Cara Mematikan Getaran Keyboard Xiaomi

Cara Mematikan Getaran Keyboard Xiaomi

Heptic Feedback atau getaran yang muncul pada saat mengetik dengan keyboard ternyata tidak disukai oleh sebagian orang. Beberapa user Hp Xiaomi juga tidak menyukainya. Untuk mengtasi hal tersebut tentu kamu harus mengeteahui bagaimana cara mematikan getaran keyboard xiaomi.

Setiap pengguna Hp pasti memiliki tingkat kenyamananya masing-masing saat mengetik. Ada yang tipe menyukai getaran yang cukup besar ada juga yang hanya menyukai getaran kecil sebagai respon saat mengetik. Apabila kurang nyaman, kamu bisa menyesuaikan heptic feedback tersebut atau bahkan menghilangkannya.

Pada kesempatan kali ini Haxina akan membahas mengenai cara mematikan getaran keyboard Xiaomi. Nah bagi yang penasaran dan ingin mengetahuinya, Yuk langsung saja simak pembahasan lengkap berikut!

Cara Mematikan Getaran Keyboard Xiaomi

Cara Mematikan Heptic Feedback Keyboard Xiaomi

Sebenarnya cara mematikan getaran keyboard Xiaomi sangatlah mudah. Hanya perlu menggunakan fitur yang tersedia di Pengaturan untuk mengatur tingkatan Heptic Feedback saat mengetik. Langkah-langkahnya sebagai berikut:

  1. Buka Menu Pengaturan Hp Xiaomi
  2. Scroll Ke Bawah dan Cari Menu Setelah Tambahan
  3. Setelah itu pilih Opsi Bahasa dan Masukan
  4. Kemudian Klik Input Methods
  5. Lanjutkan dengan Klik Atur Keyboard Xiaomi
  6. Pada Bagian Heptic Feedback Atur Tingkat Getaran Sesuai dengan Keinginan Kamu
  7. Selesai

Melalui pengaturan Heptic Feedback selain bisa mengatur tingkat getaran sebagai respon setelah mengetik, kamu pun bisa menonaktifkannya.

Mengingat tidak semua Hp Xiaomi memiliki kualitas Getaran keyboard yang bagus dan nyaman. Untuk seri Hp Xiaomi yang masih lawas dan berada di kelas mid range kebawah tentu kualitas Heptic Feedbacknya tidak sebagus seri terbaru dan berada di range mid range hingga Flagship.

Cara Mematikan Getaran Keyboard Xiaomi (Gboard)

Cara Mematikan Heptic Feedback Gboard Xiaomi

Tentu pengguna Hp Xiaomi tidak hanya menggunakan keyboard bawaannya. Kebanyakan dari mereka menggunakan aplikasi Google Keyboard sebagai metode input nya untuk mengetik. Untuk mematikan getaran atau heptic feedback Gboard, caranya seperti ini:

  1. Buka Menu Pengaturan
  2. Gunakan Setelah Tambahan
  3. Pilih Opsi Bahasa dan Masukan
  4. Kemudian Klik Input Methods
  5. Klik Atur Keyboard dan Pilih Gboard
  6. Gunakan Fitur Preferences
  7. Masuk ke submenu Key Press
  8. Nonaktifkan Opsi Heptic Feedback on Keypress
  9. Selesai

Dengan mengikuti langkah-langkah tersebut maka heptic feedback atau getaran yang muncul saat mengetik tidak akan muncul lagi. Mengingat fitur tersebut sudah kamu nonaktifkan.

Cara ini juga berlaku apabila kamu menggunakan keyboard yang bukan bawaan Hp xiaomi. Jadi silahkan terapkan cara itu juga ya untuk bisa mengontrol atau mengatur getaran pada keyboard Xiaomi.

Kenapa Heptic Feedback Xiaomi Tidak Bisa Dimatikan?

Jika hal ini terjadi kemungkinan besar ada masalah pada fitur sistem Hp Xiaomi kamu. Untuk mengatasinya bisa dengan melakukan reset setelan pabrik atau melakukan update Firmware jika tersedia.

Bug yang menyebabkan error tidak bisa mengatur heptic feedback Hp Xiaomi akan normal kembali. Kamu sudah bisa menggunakannya dan mengatur tingkat getaran sesuai kebutuhan setelah melakukan reset setelan pabrik atau update firmware android.

Selain itu, penting juga untuk mengetahui bahwa kamu bisa mengadukan masalah yang terjadi pada Hp Xiaomi melalui Forum diskusi official milik Xiaomi.

Silahkan ajukan pertanyaan apapun ataupun keluhan yang kamu alami pada forum tersebut. Akan banyak sekali user Xiaomi lainnya yang akan membantu dalam memberikan jawaban ataupun solusi efektif untuk mengatasi masalah yang kamu sedang alami. Bisa juga langsung mendapatkan solusi dari Pihak Official Xiaominya!

Akhir Kata

Sekian pembahasan lengkap mengenai cara mematikan getaran keyboard Xiaomi dari Haxina beserta tips bermanfaat lainnya. Semoga bermanfaat dan bisa membantu kamu untuk dapat lebih memahami apa itu heptic feedback dan bagaimana cara mengatur tingkat getaran saat mengetik. Terimakasih!

Baca Juga: Cara Mengembalikan Keyboard Hp Xiaomi Seperti Semula

Ai Konome Seseorang Nolep Akut dengan Intensitas Tinggi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *