4 Cara Download Live Instagram Langsung Ke Galeri

4 Cara Download Live Instagram Langsung Ke Galeri

Ingin mengetahui bagaimana cara download live instagram langsung ke galeri dengan mudah dan tanpa ribet? Maka kamu sangat tepat berkunjung kemari karena Haxina akan membagikan informasinya. Harap simak dengan baik ya agar kamu bisa memahaminya!

Seperti yang kita ketahui bahwa Instagram memiliki fitur Live atau siaran langsung. Fitur ini sangat populer karena menjadi media yang tempat untuk bisa berinteraksi dengan para pengikut atau follower.

Namun perlu kamu ketahui juga bahwa 1 Sesi Live Instagram hanya memiliki batas durasi maksimal 60 menit. Jika sudah melewati batas, maka kamu harus membuat sesi live streaming baru di Instagram.

Pada kesempatan kali ini Haxina akan membahas mengenai bagaimana Cara Download Live Instagram Langsung Ke Galeri dengan Mudah. Nah bagi yang penasaran dan ingin mengetahui bagaimana caranya, Yuk simak langsung saja pembahasannya di bawah ini!

Cara Download Live Instagram Langsung Ke Galeri

Cara Download Live Instagram Langsung Ke Galeri

Sedikit informasi tambahan, bahwa Fitur Download Live Instagram sebenarnya ada namun terbatas aksesnya karena hanya dimiliki oleh orang yang melakukan Streaming.

Sebagai penonton tentu kamu tidak bisa langsung mengunduh Video Live Streamingnya. Perlu bantuan cara khusus untuk menyimpan. Nah itulah yang akan kami bahas secara detail pada artikel kali ini. Begini penjelasan mengenai caranya!

1. Download Live Instagram dengan StorySaver+

Cara Download Live Instagram yang mudah bisa kamu lakukan melaluk StorySaver+. Merupakan sebuah aplikasi yang fungsinya untuk mengunduh dan menyimpan sebuah live streaming session dari Instagram. Untuk menggunakannya juga sangat mudah, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Unduh dan Instal Aplikasi StorySaver+ di Google Play Store
  • Buka dan Jalan Aplikasi StorySaver+
  • Login Menggunakan Akun Instagram Milik Kalian
  • Masuk Ke Fitur Live & Replay
  • Kemudian Silahkan Pilih Live Instagram yang Ingin Kamu Download
  • Tap Tombol Download dan Tunggu Prosesnya Hingga Selesai
  • Video Live Instagram Berhasil Terdownload dan Bisa Kamu Tonton Langsung Melalui Galeri
  • Selesai

Bagaimana sangat mudah bukan? Kamu juga bisa menerapkannya sebagai cara download video live instagram orang lain. Namun apabila ingin mengunduh Live Instagram Orang Lain harap Follow akunnya terlebih dahulu ya agar berhasil!

2. Cara Download Live IG Dengan inGrabber

Selain StorySaver+ ada juga aplikasi yang bisa memudahkan kamu untuk download live instagram langsung ke galeri tanpa ribet, nama aplikasinya adalah inGrabber.

Aplikasi juga sangat populer dan sudah digunakan oleh banyak pengguna Instagram. Penggunaannya pun sangat mudah, cukup ikuti langkah-langkah ini untuk menggunakan aplikasi inGrabbernya:

  • Unduh dan Instal Aplikasi inGrabber
  • Buka Aplikasi Instagram dan Cari Live yang Ingin Kamu Download
  • Salin Tautan atau Copy Link Live Instagram Tersebut
  • Kemudian Buka Aplikasi inGrabber
  • Paste Link di Aplikas inGrabber Lalu Klik Download
  • Tunggu Proses Download Live Instagramnya Selesai
  • Video Berhasil Di Download dan Tersimpan di Galeri Kamu
  • Selesai

Silahkan kamu coba juga menggunakan Aplikasi inGrabber ya karena sangat mudah dan cepat juga prosesnya. Atau ingin mengetahui juga bagaimana cara download live instagram sendiri tanpa aplikasi? Tenang kami akan jelaskan juga pada artikel ini!

Cara Download Live Instagram Sendiri dengan Mudah

Cara Download Live Instagram Sendiri

Selesai melakukan Live Streaming di Instagram dan kamu ingin menyimpan Video Live tersebut? Caranya mudah, Instagram sudah menyiapkan fitur untuk melakukan hal tersebut. Kamu hanya perlu tap tap saja dan proses simpan video live instagram ke galerinya juga cepat.

Pernasaran bagaimana caranya? Silahkan simak dan ikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Silahkan Mulai Live Instagram Terlebih Dahulu
  • Akhiri Sesi Live Instagram dengan Tekan Opsi Selesai
  • Kemudian Muncul Tombol Akhiri Video, Klik Tombol Tersebut
  • Muncul Beberapa Opsi, Silahkan Pilih Unduh Video untuk menyimpan Video Live Streaming Tersebut ke Galeri
  • Selesai

Semakin lama kamu melakukan live streaming maka ukuran video yang terdownload juga akan semakin besar. Jadi harap siapkan memori internal atau ruang penyimpanan yang mencukupinya ya.

Selain itu, sering terjadi juga error atau masalah pada fitur Unduh Video Live ini. Seperti fitur tidak muncul hingga error yang menyebabkan fitur tersebut tidak bisa digunakan.

Cara Download Live Instagram Secara Online

Agar informasi pada artikel ini semakin lengkap, Haxina juga akan membagikan cara download Live instagram online menggunakan bantuan situs downloader pihak ketiga.

Sekarang di Internet sudah tersedia banyak sekali Tools gratis Instagram Live Downloader. Nah kamu bisa memilih dan menggunakan tools tersebut untuk mendownload video live instagram. Cara nya sebagai berikut:

  • Copy Link Tautan Live Streaming dari Instagram
  • Buka Situs Instagram Live Video Downloader
  • Paste Link yang Kamu Salin Sebelumnya
  • Klik Button Download untuk Memulai Proses Unduhan
  • Tunggu Proses Unduhan Hingga Selesai
  • Selamat Video Live Instagram Sudah tersimpan di Galeri.

Kenapa Fitur Unduh Video Live Instagram Tidak Bisa Digunakan?

Seperti yang sudah kami jelaskan sedikit bahwa error atau masalah bisa saja muncul pada fitur unduh video live instagram. Jangan khawatir, Haxina juga memiliki solusi yang ampuh untuk mengatsinya. Berikut beberapa cara yang bisa kamu terapkan untuk mengatasi masalahnya!

  • Hapus Cache Instagram
  • Update Aplikasi Instagram Ke Versi Terbaru
  • Mulai Ulang Aplikasi Instagram
  • Restart Hp dan Coba Live Ulang

Dengan empat cara tersebut biasanya cukup ampuh untuk mengatasi error yang terjadi. Setelah itu, Fitur Unduh Video Live Instagram akan kembali normal dan kamu bisa menggunakannya.

Akhir Kata

Sekian pembahasan lengkap mengenai cara download live instagram langsung ke galeri dengan mudah dari Haxina. Semoga artikel ini memberikan informasi yang bermanfaat dan dapat membantu kamu. Terimakasih!

Baca Juga: Cara Melambaikan Tangan di Live Instagram

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *