Apakah Intel Celeron Bagus? Banyak orang masih mempertanyakan hal tersebut dan mencari tahu jawabannya sampai sekarang. Membuktikan bahwa memang prosesor ini masih cukup populer dan banyak diminati oleh penggiat teknologi.
Intel Celeron merupakan sebuah prosesor komputer yang termasuk dalam kelas Entry-Level. Memiliki spesifikasi yang tidak terlalu tinggi namun masih cukup efisien untuk menjalankan tugas-tugas dasar.
Bagi kamu yang penasaran dan ingin mengetahui jawaban dari pertanyaan Apakah Intel Celeron Bagus atau tidak, Silahkan langsung saja simak pembahasan lengkap berikut ini!
Apakah Intel Celeron Bagus?
Intel Celeron Bagus atau Tidaknya tergantung dengan kebutuhan pengguna nya sendiri. Seperti yang sudah kami jelaskan sedikit bahwa prosesor ini masih sangat baik untuk memenuhi tugas-tugas dasar, seperti mengetik, browsing web, dan menonton.
Intel Celeron Bagus untuk tugas-tugas dasar seperti itu. Jadi masih sangat oke performanya apabila kamu memanfaatkan prosesor ini untuk keperluan sekolah ataupun keperluan pekerjaan.
Membuat atau Mengetik Dokumen masih sangat lancar. Software seperti Microsoft Office bisa dijalankan tanpa adanya hambatan. Bahkan untuk kegiatan mencari informasi di internet ataupun browsing juga masih sangat bagus, dengan catatan tidak ada gangguan jaringan ya.
Apakah Intel Celeron Bagus untuk Game?
Mengingat Prosesor Intel Celeron termasuk dalam kelas Entry-Level, jika ditanya apakah bagus atau tidak untuk game jawabannya adalah tidak.
Mengingat jumlah Core dan Thread pada Intel Celeron masih terbilang rendah sehingga tidak akan maksimal apabila kamu gunakan untuk bermain game.
Mungkin untuk sebagian game ringan masih bisa dijalankan dengan normal. Keterbatasan kemampuan pengelolaan grafis juga menjadi salah satu hambatan untuk prosesor ini dalam menjalankan game-game kekinian.
Berikut Spesifikasi Lengkap dari Prosesor Intel Celeron:
- Menggunakan Arsitektur X86
- Core: 2 Core atau 4 Core
- Jumlah Thread: 2 Thread atau 4 Thread
- Mendukung Memori Tipe DDR 3 atau DDR 4
- Chache : 2 MB atau 4 MB
- TDP: 6W hingga 15W
- Teknologi Grafis: Intel UHD Graphics
Jadi pastikan apabila kebutuhan kamu adalah game, sangat tidak disarankan untuk memilih prosesor ini ya. Namun jika kebutuhannya adalah untuk mengerjakan tugas sekolah atau pekerjaan, kami sangat merekomendasikannya!
Kelebihan Prosesor Intel Celeron
Informasi yang juga penting untuk kamu ketahui dari prosesor ini adalah mengenai kelebihannya. Berikut beberapa kelebihan yang dimiliki oleh Prosesor Intel Celeron:
1. Intel Celeron Sangat Ekonomis
Kelebihan pertama adalah harga prosesor Entry-Level satu ini sangat ekonomis. Bisa kamu jumpai dengan mudah dipasaran dengan harga yang murah. Menjadi pilihan yang tepat untuk calon pengguna yang memiliki anggaran terbatas namun ingin memiliki komputer atau laptop dengan performa yang baik untuk tugas-tugas dasar.
2. Konsumsi Daya yang Rendah
Apakah Intel Celeron Bagus dalam segi hemat daya? Tentu saja jawabannya adalah IYA! Prosesor satu ini memiliki daya tahan baterai yang terbilang lama. Sangat cocok untuk laptop dan kamu bisa menggunakannya secara efisien untuk mengerjakan tugas.
3. Kinerja yang Bagus untuk Tugas-tugas Dasar
Apakah intel celeron bagus juga dari segi performa untuk keperluan tugas-tugas dasar? Tentu saja bagus! Seperti yang sudah kami jelaskan bahwa performa secara keseluruhan performa dari prosesor ini sangatlah optimal dan menghasilkan efisiensi yang bagus.
Kamu bisa mengerjakan tugas-tigas dasar yang ringan dengan lancar. Membuat dan mengetik dokumen tidak akan terhambat, dan dari segi hiburan kamu masih bisa menggunakan prosesor ini untuk menonton video ataupun mendengarkan musik.
4. Prosesor Intel Celeron Tidak Panas
Apakah Intel Celeron Bagus dari Segi Pengoptimalan Suhu? Tentu saja jawabannya adalah bagus. Prosesor ini menghasilkan panas yang lebih minim dibandingkan dengan beberapa prosesor lainnya.
Jadi sangat nyaman untuk digunakan dan efisiensi nya tidak akan terhambat akibat kenaikan suhu yang biasanya menyebabkan lag atau penurunan performa.
Kesimpulannya, Prosesor Intel Celeron sangat bagus dan tepat apabila kamu gunakan untuk mengerjakan tugas-tugas dasar, seperti mengetik atau membuat dokumen, keperluan multimedia dasar, hingga browsing atau mencari informasi di internet.
Akhir Kata
Sekian pembahasan lengkap mengenai prosesor intel celeron dari Haxina. Semoga artikel ini bermanfaat dan menjadi refferensi yang memberikan jawaban atas hal apa yang sedang kamu cari. Terimakasih!