6 Penyebab Status WhatsApp Teman Tidak Muncul

6 Penyebab Status WhatsApp Teman Tidak Muncul

Status WhatsApp Teman Tidak Muncul? Hal seperti ini terkadang membuat bingung para pengguna aplikasi WhatsApp, terutama pengguna baru. Oleh karena itu kami akan menjelaskannya secara lengkap, mulai dari penyebab hingga bagaimana cara untuk mengatasinya.

WhatsApp sendiri menjadi salah satu aplikasi chatting yang sampai sekarang masih sangat populer. Semakin bertambah banyak penggunanya dan fitur yang diberikan oleh developer juga semakin canggih. Inilah alasan mengapa banyak orang memilih aplikasi whatsapp selain karena memang layanan yang diberikan juga gratis.

Walau begitu, tidak dapat dipungkiri akan ada saja masalah yang mungkin bisa terjadi. Salah satu nya adalah error pada Status WhatsApp Teman Tidak Muncul. Jika kamu ingin mengetahui penyebab dan apa solusi untuk mengatasinya, silahkan langsung saja simak ulasan berikut ini!

Penyebab Status WhatsApp Teman Tidak Muncul

Penyebab Status WhatsApp Teman Tidak Muncul

Haxina akan membagikan informasi mengenai hal apa saja yang bisa menjadi penyebab atau sumber masalah terjadinya erorr seperti ini. Status WhatsApp yang tidak muncul, mungkin bisa disebabkan oleh hal-hal seperti ini:

1. Nomor WhatsApp Kamu Tidak Disimpan Teman

Alasan pertama yang sangat mungkin mengapa story atau status tidak muncul adalah nomor kamu tidak disimpan Karena memang sistem story atau status whatsapp baru bisa muncul dan terlihat ketika sesama pengguna saling save nomor whatsapp nya.

2. Teman Mengatur Privasi Statusnya

Alasan kedua yang juga mungkin sebagai penyebab mengapa status atau story akun WhatsApp teman kamu tidak terlihat adalah dia mengatur privasi dan kamu termasuk salah satu orang yang dikecualikan.

WhatsApp sendiri memiliki fitur Privasi Status yang mana kamu bisa mengatur siapa saja orang yang dapat melihat story atau Status Whatsapp. Cara menggunakannya juga sangat mudah.

Silahkan pergi ke fitur Status WhatsApp. Klik Ikon Titik Tiga yang berada di Pojok Kanan Atas. Setelah itu pilih opsi ‘Privasi Status’ dan silahkan atur kamu ingin menampilkan status WhatsApp kepada siapa saja.

3. Akun WhatsApp Kamu Diblokir Teman

Penyebab Status WhatsApp Teman Tidak Muncul adalah mungkin saja akun whatsapp kamu telah diblokir. Untuk memastikan hal ini sangatlah mudah, kamu hanya perlu coba chat teman kamu itu.

Jika saat kamu chat, profile whatsapp nya tidak dalam tampilan default dan hanya centang satu berarti memang benar akun whatsapp kamu telah diblokir. Itulah alasan mengapa kamu tidak bisa melihat status WhatsApp nya dan bahkan tidak bisa chat atau menghubungi sama sekali.

4. Aplikasi WhatsApp Kadaluarsa

Sebagai pengguna aplikasi WhatsApp yang bijak, tentu kamu harus memperhatikan versi aplikasi agar tidak usang atau kadaluarsa. Ketika versi Aplikasi WhatsApp yang terpasang pada hp kamu usang, akan ada banyak gangguan atau error yang terjadi.

Contohnya seperti adanya fitur yang terkendala dan tidak bisa kamu gunakan normal, Aplikasi WhatsApp Sering Keluar Sendiri, bahkan hingga fitur Story atau Status WhatsApp yang tidak menampilkan apapun.

5. Kamu Membisukan Status WhatsApp Teman

Apakah kamu secara tidak sengaja mengecualikan akun whatsapp teman agar tidak ditampilkan status atau story nya? Jika iya segera batalkan agar kamu bisa melihat status whatsapp teman lagi.

Terkadang ini menjadi salah satu penyebab status whatsapp teman tidak muncul. Secara teknis seperti itu cara melakukannya, tap atau hold status whatsapp teman. Lalu akan muncul pop up fitur untuk bisukan. Klik Bisukan dan setelah itu kamu sudah tidak akan melihatnya lagi.

6. Menggunakan Aplikasi WhatsApp Non Official

Penyebab terakhir mengapa status WhatsApp Teman Tidak Muncul adalah teman mungkin saja menggunakan aplikasi WhatsApp Non Official atau pihak ketiga.

Aplikasi WhatsApp Pihak Ketiga biasanya telah dimodifikasi sedemikian rupa, dengan fitur yang tentu saja berbeda dari aplikasi WhatsApp Resminya.

Sedikit informasi tambahan dari kami, ketika menggunakan aplikasi WhatsApp Non Official atau tidak resmi ada resikonya tersendiri. Contohnya Nomor akun WhatsApp kamu bisa dibanned secara permanen oleh Pihak WhatsApp dan kamu tidak bisa menggunakannya lagi.

Cara Mengatasi Status WhatsApp Teman Tidak Muncul

Cara Mengatasi Status WhatsApp Teman Tidak Muncul

Setelah mengetahui apa saja penyebabnya, Haxina juga akan memberikan penjelasan mengenai apa saja cara efektif yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi masalah ini. Berikut penjelasan lengkapnya!

1. Minta Teman Unblock WhatsApp Kamu

Jika diketahui penyebab nya adalah akun whatsapp kamu yang diblokir, maka salah satu cara agar kamu bisa melihat status WhatsApp Teman kamu lagi adalah dengan memintanya menghilangkan blokir.

Setelah kamu terbebas dari daftar blokir, otomatis kamu sudah bisa chat, telepon, atau bahkan melihat Status WhatsApp Temanmu lagi.

2. Hapus Cache Aplikasi WhatsApp

Cara Teknis pertama yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi masalah ini adalah dengan menghapus cache atau berkas sampah yang menumpuk pada aplikasi WhatsApp.

Silahkan buka aplikasi pembersih sampah bawaan Hp kamu. Selanjutnya klik Fitur Bersihkan. Aplikasi akan melakukan pembersihan dan kamu hanya perlu menunggu prosesnya hingga selesai.

Atau bisa juga dengan melakukannya secara manual. Silahkan pergi ke Menu Pengaturan Aplikasi. Lalu Pilih whatsApp dan silahkan gunakan Opsi Hapus Data & Cache.

Harap diingat bahwa yang digunakan adalah fitur “Hapus Cache” nya saja. Jika kamu klik Hapus Data maka Aplikasi WhatsApp akan tereset seperti pertama kali kamu install dan bahkan kamu harus instal ulang.

3. Update Versi Aplikasi WhatsApp

Cara mengatasi Status WhatsApp Teman Tidak Muncul yang disebabkan karena bug aplikasi, bisa diselesaikan dengan melakukan update.

Silahkan buka Google Play Store. Lalu Cari Aplikasi WhatsApp. Setelah itu cek apakah ada pembaruan atau tidak. Jika memang benar ada update, langsung saja unduh pembaruannya dan tunggu hingga prosesnya selesai.

Buka Aplikasi WhatsApp setelah diperbarui. Silahkan kamu cek apakah fitur Status atau Story WhatsApp nya suidah normal lagi atau belum!

4. Hilangkan ‘Bisukan’ Status WhatsApp Teman

Cara mengatasi Status WhatsApp Teman Tidak Muncul yang terakhir adalah dengan menghilangkan opsi bisukan statusnya. Setelah melakukan hal ini pasti akan kembali normal seperti sebelumnya dan bisa kamu lihat.

Akhir Kata

Nah itulah penjelasan lengkap mengenai penyebab dan cara mengatasi Status WhatsApp Teman Tidak Muncul dari Haxina. Kami harap dengan adanya artikel ini bisa membantu kamu untuk lebih memahami apa sumber masalahnya dan bagaimana cara untuk mengatasinya. Sekian dan Terimakasih!

Baca Juga: Cara Agar Status WhatsApp Tidak Pecah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *