Bagaimana cara menghilangkan bug di Xiaomi? – Saat ini Xiaomi memang merupakan raja smartphone di Indonesia, banyak dari kamu yang menggunakan perangkat satu ini.
Sama seperti smartphone lainnya, pada perangkat Xiaomi juga memiliki masalah bug yang kerap terjadi, bug ini biasanya disebabkan oleh aplikasi maupun software miliknya.
Biasanya, masalah ini terjadi ketika kamu membuka suatu aplikasi, kemudian aplikasi tersebut tidak-tiba crash, freeze dan tidak dapat dibuka.
Selain itu, bisa saja kamu bisa membuka aplikasi tersebut, namun beberapa saat setelah digunakan, terlampir sebuah notifikasi yang memungkinkan kamu langsung keluar dari aplikasi tersebut.
Langkah cara menghilangkan bug di Xiaomi terbilang sangat mudah, dimana kamu hanya harus menggunakan dua metode yang akan kami sampaikan dibawah ini. Simak baik-baik ya.
Berikut ini ulasan mengenai bagaimana cara menghilangkan bug di Xiaomi. Pastikan kamu mengamati dan mencoba caranya dan semoga berhasil.
Cara Menghilangkan Bug di Xiaomi
Berikut ini tutorial cara menghilangkan bug di Xiaomi dengan mudah dan cepat. Kamu dapat mengatasi masalah pada berbagai aplikasi sehingga sistem aplikasi pada perangkat Xiaomi jika benar dalam melakukan langkah-langkah.
Masalah bug biasanya terjadi karena masalah pada aplikasi itu sendiri, atau bisa juga terjadi pada perangkat Xiaomi kamu, misalnya pada aplikasi seperti Google Play Service atau OS Android itu sendiri.
Hapus Cache & Data Aplikasi
Pertama, kamu harus memastikan aplikasi yang bermasalah atau mengalami bug, untuk mengatasinya kamu bisa menghapus cache dan data pada aplikasi tersebut.
Silahkan cara icon aplikasi yang bermasalah, kemudian tekan, dan masuk ke bagian aplikasi info. Pada bagian ini klik penyimpanan dan lakukan clear data dan cache.
Baca Juga: Cara Mengatasi Aplikasi Tidak Bisa Dibuka di Xiaomi
Install Ulang Aplikasi
Jika cara pertama tidak berhasil, langkah kedua yang bisa kamu coba adalah dengan install ulang aplikasi yang bermasalah.
Silahkan hapus terlebih dahulu aplikasi yang dikira bermasalah dan mengalami bug, kemudian setelah terhapus, silahkan unduh kembali aplikasi melalui Google Play Store.
Dengan melakukan cara di atas kamu dapat dengan mudah mengatasi masalah bug di Xiaomi.
Update OS Android
Cara berikutnya adalah dengan melakukan update pada OS Android, cara ini bila masalah bug terjadi pada sistem Android kamu.
Biasanya pihak developer akan mengatasi masalah bug yang ada pada perangkat Xiaomi melalui system update.
Untuk melakukannya, silahkan pergi ke Pengaturan > Update Software > Cek Update, dan kemudian update jika terdapat versi terbaru.
Baca Jugaa: Cara Mengatasi Server Xiaomi Bermasalah
Reset Google Play Service
Cara selanjutnya jika ketiga cara diatas masih belum dihapus, kamu bisa melakukan reset pada aplikasi Google Play Service.
Google Play Service bisa dibilang merupakan aplikasi yang dimana memungkinkan perangkat Android dapat menginstall aplikasi Android.
Tanpa adanya Google Play Service, Xiaomi kamu tidak dapat menginstall aplikasi apapun.
Nah untuk meresetnya, silahkan pergi ke Settings, kemudian klik Apl atau Management Aplikasi, Daftar Aplikasi dan cari Google Play Service.
Buka Google Play Service, dan kemudian klik bersihkan Cache dan Data.
Reset Perangkat Xiaomi
Langkah terakhir yang bisa kamu lakukan adalah dengan melakukan reset perangkat Xiaomi, tujuannya agar perangkat kamu kamu kembali seperti semula.
Sehingga masalah bug atau masalah lainnya dapat teratasi dengan mudah, namun pastikan untuk melakukan backup ketika mereset smartphone.
Baca Juga: Cara Mengatasi HP Xiaomi Panas dan Baterai Cepat Habis
Nah itu saja ulasan lengkap mengenai bagaimana cara menghilangkan bug di Xiaomi. Tentunya semoga dapat mengatasi masalah kamu selalu pengguna Xiaomi yang sering mengalami bug. Sampai jumpa.