5 Cara Mengatasi TikTok Tidak Bisa Mengirim Pesan (DM)

Bingung kenapa TikTok Tidak Bisa Mengirim Pesan atau DM? Jangan khawatir, Kamu sangat tepat berkunjung kemari karena Haxina akan menjelaskan penyebab sekaligus cara untuk mengatasinya pada artikel ini.

TikTok memiliki fitur untuk Chat atau mengirim pesan sama seperti media sosial lainnya. Kamu bisa memanfaatkan fitur ini untuk saling berkomunikasi dengan sesama pengguna TikTok. Namun akan sangat mengesalkan bukan apabila fitur chat atau DM pada TikTok eror tidak bisa digunakan?

Nah maka dari itu Kamu harus segera mengatasinya. Pada kesempatan kali ini Haxina akan membahas penyebab dan bagaimana saja cara untuk mengatasi TikTok Tidak Bisa Mengirim Pesan. Yuk langsung simak saja pembahasannya di bawah ini!

Penyebab TikTok Tidak Bisa Mengirim Pesan

Penyebab TikTok Tidak Bisa Mengirim Pesan

Sepengetahuan dan sepengalaman Kami, Masalah TikTok Tidak Bisa Mengirim Pesan biasanya disebabkan oleh beberapa hal ini:

1. Faktor Jaringan Internet

Jaringan Internet yang bermasalah atau sedang ada gangguan bisa menjadi salah satu penyebabnya. Mengingat TikTok sendiri merupakan Aplikasi yang membutuhkan koneksi untuk dapat menggunakannya.

Jika koneksi internet yang digunakan bermasalah, tentu TikTok tidak akan bisa diakses termasuk semua fitur yang ada di dalamnya. Ketika menggunakan fitur chat dan pesan tidak terkirim, silahkan cek kondisi koneksi internet kamu ya!

2. Terdapat Bug Pada Fitur DM TikTok

Bug atau error sistem juga bisa menjadi salah satu penyebab kenapa fitur pesan langsung atau DM Tidak bisa digunakan pada Aplikasi TikTok. Bug bisa saja muncul pada aplikasi yang versinya sudah usang.

Mengapa developer melakukan update versi? Tentu jawabannya untuk mengatasi bug yang ada dan mengoptimalkan aplikasi agar lebih baik. Jadi sebaiknya kamu cek versi Aplikasi TikTok yang terinstal dan pastikan sudah berada di Versi terbarunya ya!

3. Masalah Cache yang Menumpuk

Cache Aplikasi TikTok yang menumpuk dan tidak pernah dibersihkan terkadang bisa menyebabkan beberapa error terjadi. Salah satunya membuat Fitur Pesan Langsung atau DM Tiktok menjadi tidak optimal saat digunakan.

Walau kondisi jaringan internet kamu bagus, tetap saja pesan tidak akan terkirim. Jadi harap perhatikan Cache aplikasi TikTok nya ya dan jangan biarkan menumpuk terlalu lama jika Kamu tidak ingin hal seperti ini terjadi.

4. Akun TikTok Terkena Pembatasan

Ada aturan yang menyebutkan bahwa Akun Pengguna TikTok yang Umurnya masih 16 Tahun tidak bisa menggunakan Fitur Pesan Langsung atau DM pada Aplikasi TikTok.

Jadi bisa saja ini menjadi penyebabnya. TikTok sendiri memang memiliki batasan umur untuk penggunanya. Jika Kamu melanggarnya, tentu fitur yang ada tidak bisa digunakan sepenuhnya. Bahkan terkadang akun TikTok kamu akan dibatasi dan harus melalui proses verifikasi identitas untuk memulihkannya.

5. Pesan Dilaporkan Pengguna Lain

TikTok Tidak Bisa Mengirim Pesan juga bisa disebabkan oleh aksi report dari pengguna Akun TikTok lain. Misalnya, kamu mengirimkan pesan yang isinya melanggar pedoman standar TikTok lalu direport oleh pengguna lain.

Nah sistem TikTok akan mendeteksi pelanggaran tersebut. Jika terbukti pelanggaran, Pihak TikTok akan memberikan hukuman. Biasanya berupa pembatasan fitur dalam jangka waktu tertentu.

Itulah beberapa hal yang bisa menyebabkan terjadinya masalah TikTok Tidak Bisa Mengirim Pesan. Harap simak dan ingat baik-baik ya!

Baca Juga: Cara Mengatasi TikTok Tidak Ada Koneksi Internet

Cara Mengatasi TikTok Tidak Bisa Mengirim Pesan

Cara Mengatasi TikTok Tidak Bisa Mengirim Pesan

Setelah mengetahui apa saja hal yang mungkin menjadi penyebab utamanya, Haxina juga akan memberikan Informasi penting untuk Kamu tentang bagaimana cara untuk mengatasi masalahnya. Berikut penjelasannya!

1. Gunakan Koneksi Internet yang Lancar

Saat ini menggunakan fitur Pesan Langsung atau DM pada Aplikasi TikTok, pastikan koneksi internet yang kamu gunakan dalam kondisi yang bagus dan lancar ya.

Jika dari segi koneksi internet terganggu, proses pengiriman chat atau pesan pasti akan terhambat. Terkadang error dan harus kamu kirim ulang. Namun apabila koneksi internet yang digunakan bagus dan lancar, pasti pesan atau chat akan langsung terkirim tanpa ada kendala.

2. Bersihkan Cache Aplikasi TikTok

Silahkan bersihkan berkas sampah atau Cache Aplikasi TikTok secara rutin. Tujuannya untuk menghindari agar tidak terjadi berbagai macam error yang membuat fitur pada Aplikasi TikTok menjadi tidak Optimal.

Bahkan dengan menghapus Cache, Masalah TikTok Tidak Bisa Mengirim Pesan pun bisa teratasi. Kamu bisa menghapus cache TikTok langsung lewat pengaturan Aplikasi atau bisa juga menggunakan bantuan aplikasi pembersih sampah bawaan Hp kamu.

3. Selalu Update Versi Aplikasi TikTok

Tidak ingin banyak masalah terjadi pada Aplikasi TikTok yang Kamu gunakan? Maka solusi yang paling tepat adalah Kamu harus rajin melakukan pembaruan versi Aplikasi TikTok.

Buka Aplikasi Google Play Store dan Cari Aplikasi TikTok. Lalu cek apakah ada pembaruan versi atau tidak. Jika ternyata ada pembaruan, langsung saja unduh dan tunggu hingga proses update nya selesai.

Dijamin setelah mengupdate Aplikasi TikTok ke Versi Terbaru, semua masalah yang ada akibat Bug pada versi sebelumnya akan otomatis teratasi. Bahkan Aplikasi TikTok juga akan semakin responsif.

4. Hindari Melakukan Pelanggaran Pada TikTok

Pastikan kamu selalu mematuhi pedoman standar Tiktok yang ada. Apabila menggunakan fitur Pesan langsung atau DM harap gunakan dengan bijak. Jangan menggunakan bahasa yang kasar, menghasut, membully. atau mengirimkan hal yang tidak senonoh kepada pengguna TikTok lain.

Dengan menghindari hal itu semua, pasti Akun TikTok kamu akan aman dari pelanggaran. Sehingga masalah TikTok Tidak Bisa Mengirim Pesan tidak akan terjadi.

5. Pastikan Umur Pengguna TikTok Mencukupi

Terakhir, pastikan umur pengguna Akun TikTok tersebut mencukupi yaitu minimal berusia 17 tahun untuk menggunakan TikTok. Tujuannya agar semua fitur yang ada bisa digunakan sebagai mana mestinya tanpa adanya batasan.

Akhir kata

Sekian pembahasan mengenai cara mengatasi TikTok Tidak Bisa Mengirim Pesan atau DM. Semoga informasi yang Haxina bagikan disini bermanfaat dan dapat memberikan kamu solusi terbaik untuk mengatasi masalahnya. Terimakasih!

Baca Juga: Cara Mengatasi TikTok Kena Limit Tidak Bisa Follow

Tinggalkan komentar