Banyak orang masih belum mengetahui bagaimana cara melambaikan tangan di Live Instagram. Lambaian tangan ini sebenarnya fitur yang cukup penting untuk berinteraksi kepada penonton live. Terutama saat mereka baru bergabung ke Room Live kamu.
Cara melakukannya sebenarnya sangat mudah. Namun beberapa pengguna instagram yang masih awam belum mengetehuinya. Oleh karena itu Haxina membuat artikel ini dengan tujuan ingin membagikan informasi mengenai bagaimana cara untuk melakukannya.
Nah buat kamu yang penasaran dan ingin mengetahui bagaimana cara melambaikan tangan di Live Instagram, Yuk langsung saja simak pembahasan lengkapnya di bawah ini!
Cara Melambaikan Tangan di Live Instagram
Setiap update pasti Instagram melakukan pembaruan dari sisi fitur atau experience pengguna nya. Nah, sekarang ada fitur “Lambaikan Tangan” yang bisa kamu gunakan sebagai bentuk sapaan atau interaksi kepada penonton saat Live. Cara menggunakan fitur ini sebagai berikut:
1. Login Akun Instagram
Pertama, kamu hanya perlu login akun Instagram terlebih dahulu. Pastikan username dan passsword yang kamu input saat login benar ya, hindari melakukan kesalahan beberapa karena bisa mengakibatkan instagram dikunci sementara.
2. Gunakan Fitur Live Instagram
Setelah berhasil login, kamu bisa langsung menggunakan fitur Live Instagram. Caranya buka menu bagian Profile Akun Instagram dan Klik Logo + di Bagian Kanan Atas layar.
Muncul beberapa opsi atau pilihan, silahkan klik “Siaran Langsung” untuk segera melakukan Live Instagram. Tunggu hingga ada pengikut kamu yang bergabung ke Room Live nya.
3. Klik Fitur Lambaikan Tangan
Saat ada pengikut atau teman yang bergabung ke Room Live Instagram kamu, maka akan muncul fitur “Lambaikan Tangan” yang letaknya di bagian pojok kanan bawah layar.
Langsung saja Klik Fitur Lambaikan Tangannya. Di Layar Hp Pengikut yang baru Join Room Live Instagram kamu, akan muncul animasi lambaian tangan.
Bagaimana sangat mudah bukan cara melambaikan tangan di live instagram nya? Sedikit informasi tambahan, Pengunjung Live tidak bisa melambaikan tangan balik ke kamu. Jadi ini termasuk interaksi menggunakan fitur satu arah saja, yaitu dari Live Streamer untuk Pengunjung.
Cara Mengatasi Fitur Melambaikan Tangan di Live Instagram Hilang
Fitur Melambaikan tangan di Live Instagram Hilang atau Tidak Muncul? Jangan khawatir karena Haxina memiliki solusi untuk mengatasinya. Terkadang masalah seperti ini memang terjadi namun bisa diatasi dengan mudah.
Penyebab Fitur Melambaikan Tangan di Live Instagram Hilang adalah Faktor Jaringan Internet yang delay. Bisa juga karena adanya bug, faktor cache yang menumpuk, dan beberapa hal penyebab error lainnya.
Untuk memperbaiki agar Fitur Lambaikan Tangan nya kembali dan bisa digunakan lagi, silahkan gunakan beberapa cara ini:
1. Reset Koneksi Internet Kamu
Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi masalah ini adalah dengan mereset Koneksi Internet. Cukup on-off data seluler Hp kamu dan aktifkan mode pesawat untuk beberapa saat.
Kurang lebih selama 1-3 menit untuk biarkan mode pesawatnya aktif. Setelah itu, nonaktifkan mode pesawatnya dan aktifkan kembali data seluler Hp kamu.
Barulah cek Fitur Live Instagram nya lagi. Jika koneksi normal pasti fitur Lambaikan Tangan di Live akan kembali. Sudah bisa kamu gunakan lagi dengan normal.
2. Bersihkan Cache Instagram
Cara selanjutnya bisa juga dengan menghapus cache Instagram. Silahkan buka menu pengaturan Hp Kamu. Pilih Pengaturan Aplikasi dan Klik Aplikasi Instagram.
Kemudian klik “Hapus Data”. Setelah itu akan muncul Opsi “Hapus Cache” dan pastikan kamu hanya menggunakan opsi tersebut. Tunggu proses penghapusan cache aplikasi instagram nya selesai.
Kemudian bisa langsung buka Aplikasi Instagram dan cek apakah fitur melambaikan tangan di Live Instagramnya sudah normal kembali atau belum. Biasanya setelah menerapkan cara ini rata-rata sudah kembali normal dan bisa digunakan lagi.
3. Update Aplikasi Instagram Ke Versi Terbaru
Cara terakhir bisa dengan update Aplikasi Instagram ke Versi Terbaru. Silahkan buka Google Play Store atau Apps Store lain untuk cek apakah ada pembaruan versi aplikasi Instagram atau tidak.
Jika memang terdapat pembaruan, maka segera unduh untuk instal versi terbarunya. Setelah proses pembaruan aplikasi selesai, langsung buka Aplikasi Instagram dan silahkan gunakan fitur live nya.
Cek pada bagian pojok kanan bawah layar apakah fitur melambaikan tangan di Live Instagram nya sudah ada atau belum. Jika ada berarti sudah normal kembali dan menjadi tanda bahwa masalahnya berhasil kamu atasi.
Akhir Kata
Nah itulah penjelasan lengkap mengenai cara melambaikan tangan di Live Instagram dari Haxina. Semoga bermanfaat dan bisa membuat kamu mengerti juga apa yang harus dilakukan ketika fitur tersebut hilang atau error agar normal kembali. Sekian dan Terimakasih!