Mendapatkan pesan notifikasi yang berisikan keterangan Collect SMS Ditolak dari 8830 atau 88771? Jika iya jangan bingung, ini adalah pemberitahuan yang datang dari operator dan tidak berbahaya.
Tidak perlu panik juga ketika mendapatkan pesan notifikasi tersebut karena bukan penipuan. Banyak orang awam yang masih bingung dan mengira SMS seperti ini adalah penipuan. Namun faktanya hanya merupakan notifikasi pemberitahuan dari Operator saja.
Nah bagi kamu yang ingin lebih mengetahui tentang Collect SMS Ditolak, Yuk langsung saja simak penjelasan lengkap berikut ini!
Apa Itu Collect SMS?
Collect SMS adalah sebuah fitur dari Provider yang memungkinkan kamu dapat mengirim Pesan SMS ke nomor lain walaupun tidak memiliki pulsa, biaya sms akan dibebankan kepada nomor tujuan.
Walaupun begitu, Nomor tujuan memiliki hak apakah akan menerima Collect SMS dari kamu atau tidak. Jika diterima, maka pulsa dari nomor yang kamu jadikan tujuan sms sebelumnya akan terpotong.
Namun apabila collect sms ditolak, kamu akan mendapatkan SMS dari Operator yang berisikan pemberitahuan bahwa Collect SMS Anda Ditolak.
Setiap Provider berbeda ya nomor operatornya. Namun untuk Provider Telkomsel berasal dari nomor 88330 atau 88771. Jadi kamu tidak perlu takut atau panik apabila mendapatkan SMS dari nomor tersebut ya karena bukan penipuan atau hal berbahaya lainnya.
Collect SMS Ditolak, Apa yang Harus Dilakukan?
Terkadang user juga tidak sadar jika pulsa pada nomor Hp nya sudah habis namun mencoba untuk mengirimkan pesan atau SMS. Nah otomatis provider akan menggunakan fitur Collect SMS ini yang membebankan biaya SMS ditanggung oleh penerima apabila menyetujuinya.
Tetapi tidak semua orang yang dikirimkan Collect SMS akan menerimanya. Bahkan kebanyakan cenderung menolak, jadi apa yang harus dilakukan untuk mengatasi hal seperti ini?
Nah yang harus kamu lakukan adalah coba mengirimkan Collect SMS pada nomor tujuan yang secara personal memiliki ikatan baik dengan kamu. Contohnya bisa keluarga, sahabat, atau bahkan pacar kamu.
Pastikan saat mengirim Collect SMS juga menggunakan nomor yang orang-orang terdekat kamu ketahui ya. Tujuannya untuk membuat mereka percaya dan rela menanggung beban biaya sms nya.
Berapa Biaya dari Collect SMS?
Banyak orang juga penasaran mengenai biaya layanan ketika menggunakan Collect SMS. Nah, sebenarnya biaya layanan tersebut sama seperti biaya SMS pada umumnya. Tidak mahal dan paling hanya beberapa ratus perak pulsa saja yang akan digunakan.
Apa Manfaat dari Layanan Collect SMS?
Collect SMS memiliki manfaat yang terkadang bisa menjadi penyelamat kamu disaat genting. Bisa menjadi jalan untuk memberikan kabar ketika kamu ada halangan tetapi nomor tidak memiliki pulsa.
Collect SMS ditolak memang besar kemungkinannya. Namun hal itu tidak berlaku apabila kamu mengirimkannya kepada orang-orang terdekat seperti keluarga.
Layanan ini bisa terus kamu gunakan selama pihak yang dikirimkan Collect SMS bersedia untuk terus menanggung biaya pulsanya. Tetapi sebagai pengguna, kamu juga harus bijak karena jika menyalahgunakan fitur seperti ini akan membuat orang lain tidak percaya lagi nantinya.
Ketika saat genting kamu membutuhkannya tetapi sudah tidak dipercaya, inilah yang sangat berbahaya dan harus dihindari. Jadi pastikan gunakan dengan bijak ya!
Akhir Kata
Nah itulah penjelasan lengkap mengenai Collect SMS Ditolak dari Haxina. Semoga dengan adanya artikel ini bisa memberikan refferensi baru yang membuat kamu semakin paham mengenai layanan Collect SMS dari Provider. Sekian dan Terimakasih!